Lampung utara - Wakil Bupati Lampung Utara melaksanakan kunjungan kerja dan silaturahmi dengan masyarakat Desa Sindang Marga Kecamatan Tanjung Raja, Rabu (8/11/2022).
Dalam kunjungan kerja tersebut Wakil Bupati Lampung Utara di dampingi oleh beberapa Kepala Dinas di antaranya
Asisten 1 Bidang kepemerintahan, kepala Dinas PUPR, Kepala Dinas Kesehatan, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, dan Kepala Dinas Pendapatan Daerah serta Kasat Pol PP Kabupaten Lampung Utara. Acara tersebut juga di hadiri oleh camat Tanjung Raja,dan 19 kepala desa yang ada wilayah kecamatan Tanjung, ibu-ibu PKK, tokoh agama serta tokoh masyarakat dan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah yang berasal dari Kecamatan Tanjung Raja.
Dalam Wawancara singkat dengan Awak Media, Wakil Bupati Lampung Utara menjelaskan, kunjungan kerja ini di laksanakan dalam rangka menjalin tali silahturahmi antara pemerintah Kabupaten Lampung Utara dengan masyarakat di wilayah Kecamatan
Tanjung Raja, agar bisa bersinergi dengan pemerintah untuk bersama- sama membangun Kabupaten Lampung Utara.
Selain kunjungan kerja dan berdialog secara langsung dengan masyarakat, Wakil Bupati Lampung Utara beserta jajaran Forkopimda Kabupaten Lampung Utara juga memberikan kan bantuan dana untuk pembangunan masjid di Desa Sindang Marga.
"Saya berharap kepada masyarakat agar tetap kompak dan bersinergi bersama pemerintah untuk membangun desa masing- masing agar lebih maju lagi untuk kedepan nya," pungkas Ardian Saputra. (Hepni)
Tags:
LAMPUNG
