Bandar Lampung — Dua kelompok pelajar bertikai di Jl Ikan Emas, Kangkung, Teluk Betung Selatan (TBS), Sabtu (4/5/2024) dini hari. Akibatnya, satu orang pelajar tewas.
Korban adalah Rizki Abdul Salam (16), pelajar SMA Satu Nusa, warga Jalan Ikan Lumba-Lumba, Pesawahan, TBS.
Kabid Humas Polda Lampung Kombes Umi Fadilah Astutik menjelaskan tawuran melibatkan kelompok bernama 'Garong23pesisir' melawan 'Neverdie'.
Nahas saat tawuran, korban terkena sabetan senjata tajam (sajam) sehingga luka di bagian wajah dan tengkuk. Ia tewas di tempat.
"Beberapa saat setelah kejadian polisi mengevakuasi korban ke Rumah Sakit A Dadi Tjokrodipo dan selanjutnya jenazah dibawa ke rumah duka," paparnya.
Menangani kasus ini, Jatanras Polda Lampung bekerja sama dengan Polresta Bandar Lampung dan Polsek TBS.
Saat ini kami mengumpulkan barang bukti dan keterangan saksi sehingga dapat menangkap pelaku," bebernya.
Sementara, ada satu barang bukti yang diamankan setelah Unit Inafis Polresta Bandar Lampung melakukan olah TKP.
"Ada satu celurit, namun kita belum tahu itu untuk melukai korban atau bukan," ungkapnya.
Tags:
Tawuran
