102 KPM Pekon Biha Terima BLT-DD Tahap lll

 

Pesisir Barat - Pemerintah Pekon (Desa) Biha, Pesisir Selatan, Pesisir Barat (Pesibar) bagikan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) tahap tiga kepada 102 Keluarga Penerima Manfaat (KPM), Rabu (23/11/2022).

Pembagian BLT-DD tahun anggaran 2022 kepada masing-masing KPM menerima sebesar Rp.300.000,- (Tiga ratus ribu rupiah) per bulan terhitung dari Juli-September, berlangsung di balai pekon setempat pada pukul 09:00 WIB.

Peratin pekon Biha, Rizkon Alhuda S.H., mengatakan penyerahan BLT-DD tahap tiga dengan total keseluruhan selama tiga bulan berjumlah Rp.900.000,- (Sembilan ratus ribu) kepada setiap KPM.

"Uang BLT DD yang diberikan sebagai bentuk perhatian pemerintah kepada masyarakat sebagai dana penanggulangan dampak pandemi Covid-19," jelas Rizkon.

Nani (29) salah satu penerima BLT DD mengaku senang. Ia mengatakan uang yang ia peroleh akan di gunakan untuk membeli susu anaknya dan belanja kebutuhan keluarga.

Hermanto (53) penerima lainnya mengucapkan terima kasih kepada pemerintah pekon Biha atas perhatiannya kepada masyarakat kurang mampu.

"Alhamdulillah, Insya Allah uangnya akan digunakan untuk mengganti atap rumah, selain itu uangnya juga buat beli obat," ujarnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Camat Pesisir Selatan, Babinsa, Babin Kamtibmas, Pendamping Desa, Lembaga Himpunan Pemekonan (LHP) pekon Biha.(*)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama